Jangan Coba-coba Membuang Air Rebusan Mie Instan, Jika Tidak Mau Menyesal

Seperti yang kita ketahui, ada banyak artikel yang tersebar di internet mengenai bahaya mengkonsumsi mie instan. Meski demikian, menurut Prof Dr Hardinsyah guru besar depertemen gizi masyarakat Institut Pertanian Bogor (IPB) mengungkapkan bahwa, ada dua mitos mengenai mie instan yang perlu anda ketahui sebagaimana yang dilansir liputan6.com (30/11/2018) antara lain :

1. Mengganti Air Rebusan Mie Instan

Meski banyak mitos yang mengatakan bahwa air rebusan mie instan harus diganti, namun menurut Hardiansyah, mengganti air rebusan sebenarnya tidak perlu dilakukan. Jika mengganti air rebusannya justru bisa merugikan diri anda sendiri. Pasalnya, bahan dasar mie atau tepung terigu sendiri mengandung asam folat yang baik bagi tubuh. Sedangkan asam folat larut dalam air. Nah, jika anda membuang air rebusannya atau mengganti dengan yang baru, maka secara otomatis kandungan asam folat tersebut juga akan terbuang sia-sia. Jadi sebaiknya, jangan membuang air rebusan mie instan jika tidak mau kehilangan manfaat asam folat itu sendiri.

2. Makan Mie Dicampur Nasi, baik atau tidak?

Makan mie yang dicampur nasi tentu tidak baik bagi kesehatan. Pasalnya, kedua makanan tersebut sama-sama mengandung karbohidrat yang cukup tinggi. Seperti yang dilansir kinisehat.com (29/11/2018) mengkonsumsi makanan itu sebaiknya meragamkan berbagai asupan makanan, seperti makan mie instan dicampur sayuran atau telur agar bisa menyeimbangkan asupan vitamin dan protein. Atau makan nasi dicampur telur, ikan, daging, sayuran itu bisa melengkapi kandungan asupan makanan yang dibutuhkan tubuh.

Nah, bagi anda yang suka makan mie instan dan merasa ada yang kurang jelas dalam penyampaian di atas, silahkan ditanyakan melalui kolom komentar. Semoga artikel di atas bermanfaat, dan mohon maaf jika ada kesalahan terhadap penulisan.

Subscribe to receive free email updates: